Untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 PAUD Cendana Duri mengisinya dengan melakukan berbagai macam perlombaan yang melibatkan anak dan orang tua. Kegiatan perlombaan ini diawali dengan senam bersama guru, anak, dan orang tua. Kegiatan perlombaan ini juga dilakukan dalam rangka P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila) dengan tema “Aku Cinta Indonesia Sempena HUT RI Ke-78”
Setelah melakukan senam bersama acara dilanjutkan dengan parade kemerdekaan mengelilingi lingkungan PAUD Cendana Duri. Anak-anak sangat antusias mengikuti parade ini sembari membawa atribut kemerdekaan yang sudah mereka buat sesuai dengan kreasi mereka masing-masing. Orang tua pun turut serta dalam meramaikan parade kemerdekaan ini.
Kemudian acara dilanjutkan dengan perlombaan untuk anak-anak seperti estafet menancapkan bendera ke dalam pasir dan perlombaan makan kerupuk. Perlombaan ini melatih kecekatan, konsentrasi, dan juga kerjasama anak khususnya pada perlombaan estafet. Anak-anak sangat antusias mengikuti perlombaan ini.
Terakhir peringatan hari kemerdekaan ini ditutup dengan perlombaan antar orang tua seperti estafet balon dan permainan yes no. Orang tua sangat antusias dan heboh pada saat mengikuti perlombaan ini. Kami mengharapkan dengan adanya peringatan hari kemerdekaan seperti ini anak-anak dapat meningkatkan jiwa nasionalisme mereka dan senantiasa cinta tanah air.